FAQs (Bahasi)

1. Apakah AppShed Creator itu?


AppShed Creator adalah aplikasi untuk menciptakan aplikasi Anda sendiri dari nol dalam sekejap. Anda dapat melakukan penyesuaian dengan menggunakan berbagai tema dari pustaka tema, mengunggah gambar dan ikon Anda sendiri, dan berbagai fitur menarik lainnya.


2. Mengapa saya membutuhkan AppShed Creator?


AppShed Creator akan sangat berguna jika Anda ingin membuat aplikasi untuk bisnis Anda secara mudah, cepat, dan gratis tanpa harus memiliki pengetahuan tentang pengkodean dan pembuatan aplikasi.


3. Bagaimana cara membuat aplikasi baru?


Ketuk tombol “Aplikasi Baru” di layar Beranda atau ikon plus dalam menu biru di layar “Aplikasi Saya”.


4. Bagaimana cara mengubah warna?


Buka aplikasi Anda dan ketuk tombol “Sunting” dalam menu biru (atau tekan dan tahan ikon aplikasi di “Aplikasi Saya”). Di layar sembulan (pop up), gulir ke bawah hingga bagian tema - di sinilah Anda dapat memilih warna. Ketuk gambar dan periksa berbagai pilihan yang ada untuk memilih tema lain. Simpan perubahan.


5. Bagaimana cara menambahkan konten ke dalam aplikasi saya?


Saat aplikasi masih terbuka, ketuk ikon plus dalam menu biru. Setelah itu, pilih jenis konten baru dari daftar dan ketuk jenis konten tersebut. Sunting pengaturan untuk konten ini dan simpan perubahan.


6. Bagaimana cara agar orang lain dapat melihat aplikasi saya?


Buka aplikasi Anda (dari “Aplikasi Saya”) dan ketuk ikon berbagi dalam menu biru. Pilih salah satu pilihan - “Berbagi” atau “Kode QR Aplikasi”. Harap tunggu sementara aplikasi Anda diunggah. Setelah pengunggahan selesai, Anda akan melihat tautan berwarna biru untuk aplikasi Anda dan pilihan untuk membaginya sebagai tautan atau kode QR aplikasi. Ketuk tautan tersebut untuk membukanya di peramban (browser) dan periksa bagaimana hasilnya.


7. Bagaimana cara mendapatkan dukungan?


Jika Anda membutuhkan bantuan, silakan ketuk ikon tanda tanya dalam menu biru atau tombol “Bantuan” di layar Beranda. Di sini, Anda dapat menemukan cara mengakses forum Komunitas AppShed (AppShed Community).


8. Bagaimana cara keluar dari aplikasi yang sudah saya buat?


Saat aplikasi masih terbuka, ketuk ikon keluar di ujung kiri menu biru.


9. Bagaimana cara kembali ke layar Beranda?


Jika aplikasi yang Anda buat masih terbuka, silakan keluar terlebih dulu. Kemudian, ketuk ikon beranda di ujung kiri menu biru dalam layar “Aplikasi Saya”.


10. Bagaimana cara mengubah bahasa?


Untuk mengubah bahasa, ketuk tombol “Pengaturan” di layar Beranda atau ikon roda gigi dalam menu biru di layar “Aplikasi Saya”. Di layar Pengaturan, buka bagian “Bahasa Aplikasi” dan pilih bahasa yang ingin digunakan.


11. Bagaimana urutan aplikasi dan elemen konten baru ditampilkan?


Aplikasi baru dan elemen konten baru yang Anda buat selalu ditampilkan di posisi pertama pada layar.


12. Bagaimana cara menyunting atau menghapus elemen konten?


Untuk menyunting elemen konten, ketuk ikon sunting dalam menu biru. Anda juga dapat menekan dan menahan elemen konten jika Anda masih membuka layar Daftar atau layar Beranda di dalam aplikasi. Setelah itu, akan muncul layar sembulan konfigurasi di mana Anda dapat mengubah atau menghapus elemen tersebut.


13. Bagaimana cara menghapus aplikasi?


Untuk menghapus aplikasi, di layar “Aplikasi Saya”, tekan dan tahan aplikasi yang ingin Anda hapus. Anda juga dapat membuka aplikasi dan mengetuk ikon sunting. Kemudian, ketuk “Hapus” di layar sembulan konfigurasi dan aplikasi tersebut akan dihapus.


14. Mengapa pencarian peta tidak berfungsi?


Hal ini dapat terjadi jika tidak ada koneksi internet atau karena ada masalah dengan Android. Jika internet bekerja dengan baik, restart perangkat Anda dan pencarian peta akan kembali berfungsi normal.


15. Jenis file apa saja yang didukung aplikasi ini?


Aplikasi ini mendukung jenis file .mp3 untuk suara dan .mpg4 untuk file video. Jenis file lain tidak akan bekerja di dalam aplikasi ini, saat Anda melihatnya di dalam peramban.